Cara Cek Kuota 3 Always On - Kartu 3 Always On atau 3 AON merupakan salah satu paket perdana 3 dengan tarif internet yang super murah. Dengan menggunakan jenis kartu ini, Anda bisa mendapatkan paket internet dengan masa aktif 1 tahun. Namun sayangnya, banyak orang yang tidak mengetahui cara cek kuota 3 Always On sehingga mereka tidak bisa mengetahui pemakaian data dan kapan kartu 3 AON ini tidak bisa dipakai lagi.
3 AON memang memberikan kuota dengan jumlah yang besar dengan masa aktif kurang lebih 1 tahun, tapi jika kuota sebelum 1 tahun sudah habis maka harus diisi kembali agar bisa digunakan. Oleh karena itu, Anda para pengguna kartu perda 3 AON wajib mengetahui bagaimana cara cek kuota 3 Always On agar Anda tidak kehabisan paket kuota 3 ini. Cara cek kuota 3 AON 2 GB atau yang lainnya bisa dilakukan dengan menggunakan 3 cara yang sangat mudah, yaitu:
1. Melalui dial up
Cara yang paling mudah untuk cek kuota dari kartu 3 Always On adalah dengan menggunakan dial up. Untuk cek kuota dengan menggunakan dial up ini, Anda hanya perlu untuk menghubungi *111# kemudian pilih menu nomor 3 cek kuota. Setelah menghubungi USSD melalui dial up, maka beberapa saat setelah itu akan menerima SMS berupa informasi mengenai sisa jumlah kuota yang Anda miliki dan masa aktif dari kuota tersebut.
2. Melalui internet
Cek kuota internet perdana 3 Always On juga bisa melalui bima.tri.co.id cek kuota yang bisa diakses melalui Web browser HP Anda. Melalui website resmi dari 3 ini, Anda bisa mengetahui sisa kuota dan juga masa aktif dari kartu 3 Always On Anda. Untuk mengaksesnya, Anda bisa langsung membuka web tersebut dengan menggunakan kartu 3 AON yang Anda gunakan. Halaman pertama dari website tersebut akan menampilkan nomor, sisa kuota, dan masa aktif kartu Anda.
3. Melalui SMS
Jika jaringan internet dan telepon dari 3 Always On masih kurang bagus, maka Anda bisa cek sisa kuota Anda melalui SMS. Cara cek kuota 3 AON dengan menggunakan SMS ini sangat mudah dan praktis. Hal ini dikarenakan, Anda hanya perlu mengirimkan SMS ke 234 dengan format info data sehingga Anda akan mendapatkan informasi sisa kuota dan masa aktif kartu 3 AON Anda dengan cepat.
Ketiga cara cek kuota 3 Always On diatas juga bisa digunakan untuk cek kuota 3 jenis paket perdana lainnya. Tidak hanya itu, dengan menu cek kuota ini Anda juga bisa sekaligus mengetahui sisa pulsa dan masa aktif yang ada pada perdana 3 AON yang Anda miliki. Kemudahan dalam cek pulsa 3 AON ini tentunya akan sangat membantu Anda dalam kelancaran menggunakan kartu 3 AON. 3 AON saat ini masih berlaku untuk seluruh wilayah di Indonesia. Anda bisa menikmati internet cepat dan tak terbatas yang diberikan oleh 3.