Cara Cek BB Second - Membeli barang baru tentunya berbeda dengan membeli barang second. Apalagi jika yang Anda beli adalah alat elektronik atau handphone. Anda harus lebih jeli untuk menghindari mendapatkan produk second dengan kualitas yang buruk. Nah jika Anda berencana membeli BB atau Blackberry second, sebaiknya Anda pelajari lebih dulu cara cek BB second di bawah ini supaya Anda bisa dapatkan barang second yang berkualitas dengan harga lebih terjangkau.
Cara cek HP Blackberry bekas pertama adalah mengecek kondisi fisiknya. Sebaiknya pilih produk second yang masih cukup mulus dan sempurna fisiknya. Artinya, sekalipun ada lecet atau goresan hal ini karena pemakaian yang wajar. Namun apabila kondisi fisiknya agak parah seperti garis rambut atau spot pada layar LCD, casing retak, baterai bengkak dan keypad error atau sulit dijalankan, maka sebaiknya tidak perlu membeli barang tersebut karena tingkat kerusakannya terlalu parah.
Berikutnya, langkah kedua cara cek BB second adalah mengecek usia penggunaan. Sekalipun BlackBerry second tersebut diklaim sebagai jenis terbaru, bisa saja usia penggunaannya sudah cukup lama. Barang yang sudah lama dipakai tentu memiliki lebih banyak kekurangan, walaupun tidak selalu begitu. Kemudian, silakan Anda juga mengecek apakah BB bekas yang akan Anda beli tersebut bisa bekerja dengan baik atau tidak. Sebagai calon pembeli, Anda tentu harus mengecek apakah BB tersebut bisa beroperasi dengan baik.
Cobalah masukan simcard Anda untuk mengecek apakah terdeteksi dan dapat sinyal atau tidak. Kemudian cobalah semua menu yang ada apakah berfungsi dengan lancar atau tidak. Termasuk kegunaan untuk internet apakah koneksinya lancar atau lambat. Jangan lupa cek juga fitur suaranya apakah baik atau tidak. Terkadang kita lihat kondisi fisik dan menunya lancar, namun ternyata audionya bermasalah sehingga akan mengganggu ketika Anda ingin memutar musik atau menerima telepon.
Cara mengecek BB second juga sebaiknya tidak melupakan IMEI dan PIN. Memeriksa IMEI dan PIN wajib dilakukan ketika membeli BlackBerry. IMEI ada di bagian dalam dibalik tempat baterai serta di dus atau kotak wadah Blackberry. Cek apakah nomor IMEI dalam dus dan handphone sama atau tidak. Anda juga bisa mengecek IMEI dengan menekan *#06# atau ALT+Capslock+H. Cara yang lain Anda bisa mengecek Imei dan PIN di option lalu cek status.
Hal lain yang perlu Anda cek adalah apakah ada garansi atau tidak, jika masih ada mintalah kartu garansi resmi. Jika tidak ada mintalah garansi toko, hal ini untuk mengantisipasi kerusakan yang mungkin terjadi ketika Anda menggunakan BB second tersebut. Cara cek BB second diatas adalah bentuk kewaspadaan kita sendiri agar tidak mudah terbuai oleh iming-iming harga barang second murah. Walaupun tidak semua barang second buruk, namun akan lebih baik apabila Anda memilih dengan hati-hati agar tak menyesal dikemudian hari.